Rabu, 15 Mei 2013

CATATAN GMAIL

Pengertian Gmail
Adalah sebuah layanan surat elektronik gratis yang merupakan bagian dari situs pencarian Google.

Perbedaan yahooMail Dan Gmail

KECEPATAN
Jika dilihat dari segi kecepatan harus diakui Gmail lebuh cepat dari Yahoo mail.

KAPASITAS
Gmail memiliki kapasitas penyimpanan atau storage yang terbatas.Sedangkan Yahoo mail memiliki kapasitas penyimpanan atau storage tidak terbatas.

IKLAN
Bedanya iklan yang ditampilkan di Gmail dibatasi untuk pesan teks saja,sedangkan pada Yahoo mail sering muncul iklan gambar  yang sangat mencolok sehingga dapat mengganggu kenyamanan pengguna.

TAMPILAN
Untuk tampilan Yahoo mail lebih user-friendly dibandingkan Gmail dan sangat mudah untuk dipelajari oleh siapa saja.Bagi anda yang suka drag and drop folder,maka Yahoo mail merupakan pilihan yang tepat.

BOX SPAM

Gmail melakukannya lebih baik dari yahoo mail.Karena Box spam yahoo jadang terlalu spesifik mengidentifikasi spam sehingga banyak E-mail penting anda masuk kedalam Box Spam Yahoo.


KEUNTUNGAN MEMILIKI AKUN GMAIL ADALAH KITA AKAN MENDAPATKAN FASILITAS ANTARA LAIN:

1. Blogger (Blogspot)
    Layanan blog gratis dengan kapasitas posting yang belum ada batasan limit membuat kita semakin lega dalam berekpresi
2. Google Tanya Jawab
    Layanan yang memungkinkan para penggunanya memproleh jawaban dari komunitas  atas pertanyaan yang mereka ajukan
3. Google Grup
    Layanan diskusi online atau melalui email
4. Picasa
    Layanan penyimpanan (hosting)image/gambar & edit gambar secara online dengan kapasitas 1 GB
5. Google Documents
    Layanan Penyimpanan (hosting) file ( doc, ppt, xls,psd, pdf, dsd ) dengan kapasitas 5120MB  (5GB )
6. Google+
    Layanan jejaring sosial baru yang diluncurkan pada pertengahan tahun 2011 silam. G+ menyediakan ruang bagi penggunanya untuk berbagi foto, pesan, berkomentar, chatting serta ada layanan video call 
7. Google Calender
    Layanan pengaturan jadwal dan berbagi acara dengan teman secara online
8. Youtube
     Layanan penyimpanan ( hosting) & berbagi video gratis dengan kapasitas maksimal satu kali upload 2 GB per video dengan durasi maksimal 15 menit
9. Feedburner
    Tool ini berguna untuk mengatur RSS Feed dan mencatat pelangan blog

CARA MEMBUAT BLOG

Cara Membuat Blog di Blogger

Syarat utama sebelum Anda membuat blog di blogger adalah memiliki alamat email yang masih aktif, jika Anda belum membuat email, silahkan baca tutorialnya di cara membuat email di gmail atau membuat email di yahoo. Sekarang saya asumsikan bahwa Anda sudah memiliki alamat emai di gmail, untuk itu kita langsung saja untuk membuat blog.

1. Silahkan Anda kunjungi http://blogger.com/

2. Kemudian lihat di kanan bawah, rubah bahasa menjadi bahasa indonesia agar lebih mudah


cara bikin blog

3. Masuk/login menggunakan username/nama pengguna serta password gmail anda ( akun email anda bisa juga untuk login ke blogger).

membuat blog

4. Isilah formulir data Anda yang terlampir seperti:

  • Nama tampilan : isi dengan nama yang akan ditampilkan pada profile blog anda.
  • Jenis Kelamin : pilih jenis kelamin Anda, misalnya: Pria.
  • Penerimaan Persyaratan : Ceklis sebagai tanda anda setuju dengan peraturan yang telah di tetapkan oleh pihak blogger. Sebaiknya baca terlebihdahulu persyaratan dan ketentuan yang diberikan pihak blogger agar Anda mengerti.

5. Klik tanda panah bertuliskan “Lanjutkan”. Kemudian klik "Blog Baru"

cara bikin blog gratis

6. Selanjutnya isi formulir data blog Anda pada form yang disediakan seperti:

  • Judul : Isi dengan judul blog yang Anda inginkan, misal : Panduan dan Tutorial Blogger
  • Alamat : isi dengan alamat blog yang di inginkan.
  • Template : pilih template (tampilan blog) yang Anda disukai
7. Lanjutkan dengan klik tombol “Buat blog!”.

cara buat blog

8. Sampai tahap ini blog Anda sudah selesai dibuat, namun untuk menghindari anggapan spam oleh google sebaiknya anda mulai membuat artikel, minimal 1 postingan. Untuk membuat postingan/artikel ikuti tutorial blog berikut ini.

9. Klik tulisan "Mulai memposkan

tutorial blog

10. Isi judul dan artikel yang ingin Anda postkan di blog

buat blog gratis

11. Setelah tulisan Anda selesai lalu klik "pratinjau" untuk melihat hasil sementara, jika sudah sesuai maka klik "publikasikan"

12. Selesai dan saya ucapkan "Selamat" publikasikan juga bog baru Anda pada sahabat atau orang terdekat Anda bahwa sekarang anda sudah memiliki blog.